Jelang Tahap Pendaftaran Pilkada, Polresta Mataram Perketat Pengamanan Kantor KPU dan Bawaslu

    Jelang Tahap Pendaftaran Pilkada, Polresta Mataram Perketat Pengamanan Kantor KPU dan Bawaslu

    Mataram NTB - Polresta Mataram Polda NTB pada Operasi Mantap Praja Rinjani 2024 lebih memfokuskan pengamanan pada Kantor KPU dan Bawaslu Kota Mataram menjelang tahapan pendaftaran penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024 di wilayah hukumnya.

    Kapolresta Mataram melalui Kabag Ops Kompol I Gede Sumadra Kerthiawan SH MH mengatakan bahwa salah satu untuk mendukung pelaksanaan pilkada serentak yaitu dengan menempatkan sejumlah personel kepolisian untuk pengamanan di Kantor Komisi Pemilihan Umum dan Badan Pengawas Pemilihan Umum.

    " Untuk KPU Kota Mataram terletak di Jalan Dr. Soejono Jalan Lingkar dan Bawaslu Kota Mataram terletak di Jalan Majapahit, Ampenan", ucapnya. Minggu, (25/08/2024)

    " Sejak dari hari Sabtu, Operasi Mantap Praja Rinjani 2024 resmi dimulai dalam rangka pengamanan pemilihan kepala daerah di daerah itu, " imbuhnya 

     

    Ia berharap kepada seluruh personel yang tergabung dalam Operasi Mantap Praja Rinjani 2024 untuk memperhatikan arahan pimpinan terkait prosedur dalam bertindak serta netralitas Polri pada Pilkada.

     

    " Dengan memperketat penjagaan dan melaksanakan tugas sesuai dengan prosedur yang berlaku serta senantiasa menjaga netralitas Polri dalam Pilkada, " jelasnya 

    " Selain itu personel OMP lainnya difokuskan dalam kegiatan patroli oleh gabungan Polri dan TNI yang berada di bawah struktur Satgas Preventif ", terangnya 

     

    " Patroli tentunya kami masifkan utamanya pada lokasi-lokasi yang dianggap rawan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), " tandasnya 

    " Yang nantinya seluruh personel Polri dan TNI senantiasa mengajak dan mengimbau masyarakat untuk menjaga serta menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif selama pelaksanaan Pilkada di wilayah hukum Polresta Mataram ", pungkasnya. (Adb) 

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Satgas Banops Ops Gatari Praja 2024 Polresta...

    Artikel Berikutnya

    Jelang Tahapan Pilkada, Polresta Mataram...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?
    Hendri Kampai: Kelulusan Bahlil adalah Inspirasi Suatu Pencapaian
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan

    Ikuti Kami